You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pengurasan dan Perbaikan Turap Saluran di Tanah Abang
.
photo Folmer - Beritajakarta.id

59 Personel Pasukan Biru Kuras Saluran di Tanah Abang

Sebanyak 59 personel pasukan biru Satpel Sumber Daya Air (SDA) Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat, dikerahkan untuk menguras endapan lumpur dan perbaikan turap pada sejumlah saluran.

Ketebalan endapan lumpur yang dikuras antara 20 hingga 90 sentimeter. 

Kasatpel SDA Kecamatan Tanah Abang, Eli Menawan Sari mengatakan, puluhan pasukan biru itu disebar ke 10 titik lokasi saluran pemukiman dan saluran penghubung, guna mengantisipasi terjadinya genangan saat musim penghujan nanti.

"Pengurasan endapan lumpur dan perbaikan turap saluran guna mengantisipasi terjadinya genangan saat memasuki musim penghujan," ujarnya, Senin (12/10).

Saluran di Jalan Cikoko Dikuras

Ia mengungkapkan, pengurasan saluran dilakukan di Jalan Lontar Raya dan Jati Bunder RW 14 Kelurahan Kebon Melati, Jalan Administrasi 1 LAN dan Jalan Danau Matana RT 16 RW 04 Kelurahan Bendungan Hilir, Jalan Gang Tike RW 08 Kelurahan Kebon Kacang.

Kemudian pada saluran penghubung (Phb) di TPU Karet Bivak, Jalan KH Mas Mansyur; Jalan Asia Afrika RT 01/RW 03 Kelurahan Gelora dan saaluran PHB LAN Jalan Administrasi 2 RT 09 RW 09 Kelurahan Petamburan.

"Pasukan biru juga memperbaiki turap saluran di Jalan Penjernihan RT 06 RW 06 Kelurahan Bendungan Hilir dan Jalan Kebon Melati 5 Kel Kebon Melati," ungkapnya.

Ia menambahkan, pengurasan endapan lumpur di delapan saluran pemukiman warga dan Phb berkisar dari 50 hingga 500 meter dengan lebar dan tinggi saluran 50 hingga satu meter.

"Ketebalan endapan lumpur yang dikuras antara 20 hingga 90 sentimeter. Serta volume endapan yang berhasil diangkut selama sepekan ini sebanyak 2.029,75 meter kubik," tandasnya.  

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1459 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1268 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1066 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1002 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye975 personDessy Suciati